Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2020

LULUS POLITEKNIK PENERBANGAN APAKAH LANGSUNG KERJA ?

Assalamualaikum sobat, bagaimana kabarnya hari ini ? Semoga sobat semua selalu dalam keadaan sehat selalu, dalam keadaan bahagia selalu. Sobat, Mungkin dari sobatku semua ada yang bertanya, Sebenarnya setelah lulus dari Politeknik Penerbangan, apakah langsung diterima di tempat kerja ? Sebenarnya lulusan Poltekbang, benar benar prospek gak sih ? Mungkin untuk membantu menjawab pertanyaan dan uneg uneg sobat, saya akan sharing mengenai pengalaman saya setelah lulus dari Salah satu Politeknik Penerbangan di Indonesia. Semoga pengalaman saya bisa membantu menjawab pertanyaan di atas. Apa itu Politeknik Penerbangan Sobat, Politeknik Penerbangan merupakan perguruan tinggi kedinasan yang bernaung di bawah Kementerian Perhubungan Republik Indonesia yang menyelenggarakan pendidikan berbasis vokasi dan akademik teknik dalam bidang teknik dan keselamatan penerbangan. Di Indonesia, terdapat 6 Politeknik Penerbangan di bawah naungan Kementerian Perhubungan yaitu Poltekbang Jayapura, Poltekbang S

SENJA, YAKIN UNTUK BANGKIT BERSAMA

Taruna OJT 2020 semester 2. Kanan dari Poltekbang Surabaya, kiri dari Poltekbang Makassar Senja, semilir angin senja menerpa lamunanku. Menggoyahkan rerumputan hijau area air side. Semerbak indah, ditemani langit yang luar biasa mempesona seakan menyapa lamunan diri ini agar semakin dalam dan dalam. Semakin ke dalam, hingga ku terhenti ketika memandang kokohnya 14 antenna Localizer yang mengarah ke runway 07 Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan Balikpapan. Terhenti dari lamunan ketidaknyamanan. Terhenti dari imajinasi ke khawatiran akan wabah selama ini. Terhenti dari pemikiran tak berujung yang menjadikanku semakin terjebak dalam keniscayaan. “Alat ini kokoh,” Ucapku perlahan yang tiba tiba muncul dari lisan. Menjadikanku mulai berfikir jernih. Menghirup nafas dalam, sembari mulai berdiri dari duduk lamunanku, menghelakan nafas kembali. “Meskipun hujan, panas atau bagaimanapun keadannya. Alat ini tetap kokoh, memberikan instruksi ke pesawat supaya landing dengan p